Pelantikan Ketua Unio Indonesia Tahun 2023- 2026

Musyawarah Nasional Unio Indonesia XIV tahun 2023 dilaksanakan langsung di Kemah Tabor, Mataloko – Bajawa Nusa Tenggara Timur – Keuskupan Agung Ende. Pada hari Senin – Jum’at, 25-29 September 2023. Munas Unindo yang ke XIV ini megangkat tema tentang “Berpastoral di Tengah Arus Migrasi”. Dihadiri oleh Para Imam Diosesan seluruh Indonesia yang mewakili dari masing- masing Keuskupan yang terdiri dari 37 Keuskupan yang ada di Indonesia.

Acara ini diawali dengan misa Pembukaan dipersembahkan oleh Para Bapak Uskup Penasihat dan Pelindung serta dilanjutkan  dengan sesi Narasumber, Laporan Pertanggungjawaban dan Pemilihan Ketua Unio Indonesia Periode 2023- 2026 sbb:

Narasumber 1 : Chrisanctus Paschalis Saturnus

Narasumber 2 : Paru Andreas

Narasumber 3 : Aloysius Liliweri, D

Narasumber 4: Agustinus Marianus Wondo

Dilanjutkan dengan LPJ Pengurus Unindo

Musyawarah Nasional (Munas) ke-14 Unio Indonesia, paguyuban imam-imam diosesan atau projo (Pr), yang dilakukan di Kemah Tabor – Jakarta memilih Pastor RD. Florens Maxi Un Bria periode 2023-2026.

Uskup Penasihat Unindo sekaligus Uskup Keuskupan Agung Pontianak Mgr. Agustinus Agus melantik Pastor Florens Maxi Un Bria bersama badan pengurus lainnya. Bapak Uskup Pelindung dan Penasihat, Para Ketua Unio Keuksupan dan Regio serta para Imam, hadir dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) ke -14 ini.

Badan Pengurus Unio Indonesia yang terpilih lainnya adalah:

Pelindung & Penasihat : Mgr. Agustinus Agus, Mgr. Hilarion Datus Lega, Mgr. Siprianus Hormat, Mgr. Robertus Rubiyatmoko

Ketua: RD. Florens Maxi Un Bria
Wakil Ketua: RD. Frans Kristi Adi Prasetya
Sekretaris I: RD. Herman Yoseph Singgih Sutoro
Sekretaris II: RD Henricus Vidi krista Hapsoro
Bendahara I: RD Rudolf Yoseph Tjung Lake
Bendahara II: RD Antonius Suhardi Antara
Kepala Pastoran Unio Indonesia: RD. Frans Kristi Adi Prasetya

Divisi Humas dan Publikasi dan Divisi Bina Lanjut : RD. Martinus Emanuel Ano dan RD. Jeff Woi Bule

Sekretariat Unio Indonesia: Vincentia Warnati

Anggota
Ketua Regio Jawa: RD. Bernardus Jumiyana
Ketua Regio Sumatera: RD. Lucius Poya
Ketua Regio Kalimantan Barat: RD. Fidelis Sajimin
Ketua Regio Kalimantan Timur: RD. Silpanus Dalmasius
Ketua Regio MAM: RD. Albert Arina
Ketua Regio Nusra: RD. Maximus Regus
Ketua Regio Papua: RD. Samson Walewawan

Terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu dan mendukung sukses nya Musyawarah Nasional Unio Indonesia XIV ini, semoga Tuhan memberkati kita semua dan salam sehat selalu. Semoga Tuhan Memberkati kita semua. Salam sehat selalu.